PB Kolaka ; Guna menghijaukan Kabupaten Kolaka, aparat TNI dari Kodim 1412/Kolaka bersama warga menanam 3.000 bibit pohon Mahoni di sepanjang jalan Bypass Kolaka-Pomalaa. “Kami melibatkan sekitar 150 personel gabungan TNI-Polri dan warga Kolaka” ujar Komandan Kodim1412/Kolaka Letkol Inf. Seniman Zega SH. saat dihubungi pembawaberita.com melalui sambungan selulernya, Senin (27/2/2017).

Kata Letkol Seniman, penanaman 3000 pohon Mahoni juga dimaksudkan sebagai upaya mengurangi dampak pemanasan secara global dan sebagai upaya mengembalikan keasrian serta pengembalian fungsi ekosistem. “Pohon dapat menyimpan cadangan air tanah dikala musim kemarau, seperti yang kita ketahui bersama beberapa waktu yang lalu Kolaka pernah dilanda kekeringan yang berkepanjangan” sebut Seniman.

“Ini target kami, setiap musim hujan ditanam pohon sebanyak-banyak. Namun saat musim kemarau tiba, kami fokuskan pada perawatan bibit pohon yang sudah ditanam. Sebab jika dipaksakan menanam pohon pada musim kering, tumbuhan justru akan mati” pungkasnya. (Enel-Sultra)
Semua berita terbaru akan terus disajikan dalam blog brainbodymind, selamat membaca, dan jangan lupa untuk terus berlanganan blog ini.

Post a Comment
This blog needed you to understand the word spam - never spam on this blog, although i will not moderate all of it, but you will learn it yourself, educate yourself