Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) JEro Wacik resmi ditetapkan sebagai tersangka kasus pemerasan dan penyalahgunaan kekuasaan. Selama menjabat sebagai menteri, Jero menggelembungkan dana operasional senilai Rp9,9 miliar.
Menurut Juru Bicara Perhimpunan Pergerakan Indonesia (PPI), Tri Dianto, Jero Wacik selama ini hanyalah berlindung di balik Partai Demokrat.
"Dia itu tikus Demokrat, sok bersih. Dan ini saya bilang, dia kena karma. Dulu dia yang mendesak mas Anas (Anas Urbaningrum) mundur, padahal status Anas belum tersangka. Nah, sekarang dia juga harus mundur. Ini karma," kata Tri kepada okezone, Rabu (3/9/2014).
Loyalis Anas Urbaningrum itu mengatakan, KPK perlu mendapatkan apresiasi karena berani menetapkan Jero sebagai tersangka. "Ini luar biasa," kata dia.
Selain itu, Tri juga menyarankan agar Demokrat memecat Jero dari Partai Demokrat. "Dia itu Sekertaris Majelis Tinggi, Demokrat harus memecatnya, karena bisa mengganggu di 2019 nantinya," tutup Tri.
Sumber: okezone
from Suaranews http://ift.tt/Wf9x8H
via Berita Indonesia, SuaraNews, semua artikel resmi dari suaranews, silahkan kunjungi website suaranews untuk mendapatkan informasi dan berita yang lebih lengkap. nikmati terus informasi terbaru dan berita aktual lainnya juga. selamat beraktivitas
Post a Comment
This blog needed you to understand the word spam - never spam on this blog, although i will not moderate all of it, but you will learn it yourself, educate yourself