Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama menuding Perusahaan Listrik Negara (PLN) sebagai penghambat upaya antisipasi bencana banjir Jakarta. Ahok mengatakan PLN telah memutus aliran listrik ke rumah pompa.
Dampaknya upaya untuk mengantisipasi bencana banjir musiman menjadi terhambat. "Ya kita bisa apa, karena mereka yang punya kekuasan," kata Ahok saat ditemui usai memimpiran rapat pimpinan di Balai Kota, Senin 22 Desember 2014.
PLN memutus aliran listrik ke sejumlah kantor pemerintahan di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Pemutusan aliran listrik berlangsung sejak tanggal 20 Desember 2014 lalu.
Ada beberapa kantor dan instansi penting di DKI Jakarta yang tekena dampak pemutusan aliran listrik di antaranya, Kantor Dinas Pekerjaan Umum, Kantor Walikota Jakarta Utara, Kantor Dinas Pariwisata dan sebuah puskesmas serta rumah pompa.
PLN memutus aliran listrik karena Pemprov DKI Jakarta belum membayar iuran rekening listrik terhitung sejak bulan November dan Desember 2014.
Sumber: vivanews
from Suaranews http://ift.tt/1B02kba
via Berita Indonesia, SuaraNews, semua artikel resmi dari suaranews, silahkan kunjungi website suaranews untuk mendapatkan informasi dan berita yang lebih lengkap. nikmati terus informasi terbaru dan berita aktual lainnya juga. selamat beraktivitas
Post a Comment
This blog needed you to understand the word spam - never spam on this blog, although i will not moderate all of it, but you will learn it yourself, educate yourself