Ketua Umum DPP PDIP, Megawati Soekarnoputri dalam pidato politiknya di hadapan ratusan kader PDIP di Hotel Inna Grand Bali Beach pada acara pagelaran budaya dan welcome dinner, Rabu malam 8 April 2015, menyebutkan kongres kali ini merupakan tonggak sejarah perjalanan PDIP yang berpihak kepada rakyat.
"Ini tonggak perjalanan keseluruhan perjuangan kita untuk menentukan nasib bangsa sebagai sebuah alat perjuangan, apakah kita akan terus berada dan berpihak kepada rakyat atau ada hal baru yang akan kita lakukan," ucap Megawati.
Putri Bung Karno itu meminta kepada seluruh kader PDIP yang akan mengikuti kongres agar serius menampung aspirasi arus bawah.
"Saya minta kepada utusan, anda bukan peserta, anda utusan yang membawa mandat dari bawah," ujarnya.
Presiden RI Kelima itu mengungkapkan, Kamis 9 April 2015 Hari Ini, Kongres IV akan dibuka, maka akan ada hal baru dari PDIP. Namun sayang, ia tak merinci hal baru apa yang dimaksudnya itu.
"Hari ini adalah hari yang penting. Ada hal baru yang akan kita lakukan. Tapi ada hal secara prosedural, bagi yang pernah mengikuti Kongres PDIP sebelumnya, itu mengetahui apa yang harus dilakukan," ungkap Megawati.
Sumber: inilahcom
from Suaranews http://ift.tt/1HSi5V3
via Berita Indonesia, SuaraNews, semua artikel resmi dari suaranews, silahkan kunjungi website suaranews untuk mendapatkan informasi dan berita yang lebih lengkap. nikmati terus informasi terbaru dan berita aktual lainnya juga. selamat beraktivitas
Post a Comment
This blog needed you to understand the word spam - never spam on this blog, although i will not moderate all of it, but you will learn it yourself, educate yourself